Akhir pekan lalu, Honda Motor Corp (HMC) memperkenalkan kendaraan multi purpose vehicle (MPV) baru New Step WGN (Wagon). MPV ini diklaim memiliki interior terluas di kelasnya. Mobil ini juga menjadi kendaraan pertama yang bisa menyimpan barang di bawah bangku baris ketiga sehingga benar-benar memberi kemudahan bagi penumpangnya.
Dipasarkan di Jepang 9 Oktober lalu, produk Honda ini hadir dengan nama Step WGN Spada dan Step WGN Spada Special. Kendaraan ini akan mejeng bersama produk Honda lainnya di ajang Tokyo Motor Show 2009, mulai 23 Oktober mendatang (untuk umum).
Step WGN merupakan generasi keempat yang kental menggambarkan lantai rendah dengan platform center-of-gravity yang juga rendah. Wagon ini merupakan hasil pengembangan dari konsep yang ditujukan untuk memberi kenyamanan bagi semua orang, dan dirancang sebagai kendaraan minivan yang nyaman buat keluarga.
Dari sisi eksterior, desain Step WGN mencerminkan bentuk persegi empat yang dinamis dan mengekspresikan kesan luas dan nyaman. Tinggi ruang kabin 1.395 mm dengan konsep dek yang rendah. Hal ini sangat memudahkan penumpang bergerak dari depan ke belakang.
Untuk mesin, Step WGN dibekali mesin 2.000 cc dengan teknologi i-VTEC yang dilengkapi continuous variable valve timing (CVT). Perpaduan ini membuat mobil begitu halus saat dikemudikan, sekaligus teririt di kelasnya, dengan konsumsi bahan bakar 14,2 km/liter.
No comments:
Post a Comment