12 June 2008

New Audi A4 Kolaborasi Kecanggihan A6 dan R8

Setelah sukses dengan seri A3, A6 dan A8, PT Indomobil Sukses International Tbk selaku ATPM Audi kembali meluncurkan model terbarunya The New Audi A4 di Grand Indonesia, Kamis (22/5). Sedan premium ini hasil kolaborasi kecanggihan yang diterapkan di seri A6 dan A8. Dan di negeri Asalnya, Jerman, A4 diperkenalkan 10 September 2007 bersamaan dengan Internasional Motor Show ke-62 di Frankfurt.

Di Indonesia sendiri, Audi A4 datang meramaikan pangsa pasar nasional pada 2005. Dan yang diperkenalkan sekarang ini benar-benar total change. Seperti desain lampu utama diadopsi dari A6 dan R8 yang dilengkapi LED. Kemudian lebih hemat BBM ketimbang seri sebelumnya, yakni 10,3 km per liter untuk dalam kota dan 7,4 km per liter untuk kombinasi.

Kecanggihan A4 ini, menurut Presiden Direktur Indomobil Sukses International, Gunadi Sindhuwinata fitur-fiturnya sangat elegan, sportif dan dinamis. Bahkan transmisi yang multitronic punya tiga karakter, Auto, Dynamic dan Comfort sesuai dengan keinginan pengemudi. Sistem kerjanya elektronik, jadi pengemudi tinggal tekan tombol. "Misalnya, dynamic untuk mereka yang ingin berkendara dengan kecepatan tinggi. Kemudian comfort untuk jalan santai, di dalam kota dan auto akan menentukan sendiri karena sesungguhnya ada interaksi antara mobil dengan pengemudi," papar Gunadi, usai launching The New Audi A4 di Grand Indonesia, Jakarta, Kamis (22/5).

Saat peluncuran, hadir pembalap A1 Indonesia Satrio Hermanto. Ia menuturkan saat melakukan test drive di jalan tol, dengan menggunakan pilihan dynamic, suspensinya lebih kuat.

Audi A4 ditawarkan dengan dua warna, abu-abu dan hitam. Harganya dibanderol sekitar Rp650 jutaan. Gunadi optimis, angka penjualan tahun ini akan mencapai 200 unit, sesuai jumlah yang dialokasikan untuk Indonesia. "Kami targetkan tahun ini bisa terjual 200 unit. Walaupun problemnya, alokasi untuk Indonesia agak terbatas karena permintaan dunia yang sangat tinggi. Untuk batch I seri A4 ini, hingga hari ini sudah terjual 20 unit," jelas Gunadi.

Saat dipamerkan, Audi A4 meraih penghargaan sebagai Germany Most Popular Car "Our Car" Award pada April 2008 dan Europe's Auto 1 Trophy, Maret 2008.

1 comment:

Anonymous said...

haloooo .. silahkan pasang iklan gratis di samimawon.com untuk promosi usaha anda